Kami, kaum muda Eropa dari Spanyol, Jerman, Belgia, Prancis dan Belanda berkumpul di sini hari ini dengan Komunitas Sant'Egidio di Auschwitz untuk mengenang kengerian holocaust. Di depan monumen untuk memgenang korban-korban pemusnahan Nazi terhadap jutaan manusia -Yahudi, Gipsi dan lainnya, anggota dari kelompok yang tidak diinginkan, kami ingin berdiri di sini, 10 Mei, untuk merefleksikan dan mengenang peristiwa ini.
Meskipun kami lahir bertahun-tahun setelah kejahatan besar ini, kami menyadari hahwa peristiwa ini bukanlah peristiwa yang jauh terjadi dari masa kami sehingga tidak menjadi perhatian atau pun mempengaruhi kami. Kami percaya bahwa tragedi ini menjadi keprihatinan kami karena hal itu semua terjadi di Eropa. "Hal itu pernah terjadi, sehingga peristiwa yang sama dapat terjadi lagi", ujar Primo Levi.
Setiap kali orang asing menderita karena kekerasan di kota kami, setiap orang menemui penghinaan dikarenakan asal-usul, agama atau karena berbeda, satu jalan kebencian dan kekerasan disiapkan di dalam hati tiap-tiap orang.
Oleh sebab itu kami ingin bersaksi bahwa kami semua telah melihat dan mendengar perihal hari-hari ini dan kami menginginkan rekan-rekan kami dan generasi sesudah kami mengenai pentingnya mengesampingkan bentuk-bentuk rasisme, diskriminasi atau pun penghinaan terhadap manusia dan kehidupan.
Kami berhenti dan meletakkan karangan bunga di tempat simbolis ini, tempat banyak perjalanan hidup berakhir dengan tiba-tiba. Kami berjalan melewati jalur-jalur yang menjadi perjalanan akhir mereka untuk menghormati para korban butanya kekerasan, dan dicabut martabat bahkan hidupnya sebagai manusia.
Kami yakin mengenai nilai absolut kehidupan dan pengampunan di atas balas dendam. Kami ingin mengalahkan kejahatan dengan kebaikan. Oleh sebab itu kami ingin berkontribusi secara aktif untuk satu Eropa tempat setiap orang bisa hidup bersama: Satu dunia tanpa rasisme. Satu dunia tanpa rasisme!
Kami meninggalkan Auschwitz dengan lebih bersatu, bertekad untuk meyakinkan rekan-rekan kami dengan kekuatan kasih untuk melakukan yang lebih baik dan mengubah negara-negara kami menjadi satu Eropa yang damai.